Persija Jakarta Ungguli Tuan Rumah Persita Tangerang 2-0
Striker Persija Jakarta Gustavo Almeida selebrasi setelah mencetak gol pertama timnya ke gawang tuan rumah Persita Tangerang pada pekan ke-19 Super League 2025-2026 di Stadion Indomilk Arena, Jumat, 30 Januari 2026. --Dok Media Persija
JAKARTA, Weradio.co.id - Persija Jakarta hingga menit ke-80 sudah unggul 2-0 atas tuan rumah Persita Tangerang pada pekan ke-19 Super League 2025-2026, Jumat, 30 Januari 2026, di Stadion Indomilk Arena.
Gol pertama untuk Macan Kemayoran dicetak oleh Gustavo Almeida pada menit ke-33. Emaxwell Souza de Liga menggandakan keunggulan Skuad Ibu Kota pada menit ke-55.
Dengan demikian, posisi Persija di papan klasemen saat ini menempel ketat pemuncak klasemen, Persib Bandung. Kedua kesebelasan sama-sama mengoleksi 41 poin. Hanya saja, Persija sudah memainkan 19 pertandingan, sementara Persib baru memainkan 18 pertandingan.
Menghadapi tuan rumah Persita, Pelatih Persija Mauricio Souza belum memasukkan empat pemain baru mereka yang baru, termasuk bek Timnas Indonesia Shayne Pattynama, ke dalam daftar susuna pemain inti.
BACA JUGA:Pijar Foundation Sorot Kalangan Perempuan Paling Terkena Dampak
Shayne dan tiga pemain baru Persija lainnya, yakni Fajar Fathurrahman, Alaeddine Ajaraie, dan Paulo Ricardo masih berada di bangku cadangan.
Baru pada menit ke-46Fajar masuk menggantikan Rio Fahmi. Ini penampilan kedua Fajar bersama Persija, setelah debutnya dalam kemenangan atss 2-0 atas Madura United pekan lalu. Ketika itu, Alaaedinne juga memainkan debut sebagai cadangan.
Shayne dan Paulo sudah mengikuti rangkaian sesi latihan bersama tim selama sepekan terakhir di Persija Training Ground, Bojongsari.
Pelatih Mauricio Souza menilai proses adaptasi para pemain barunya berjalan sesuai harapan dan berada di jalur yang tepat.
BACA JUGA:BRI Life Kembali Torehkan Pencapaian Strategis, Raih Penghargaan
“Semuanya berjalan sesuai dengan apa yang kami harapkan. Pekan ini sangat produktif. Para pemain menunjukkan dedikasi penuh sepanjang pekan,” kata Mauricio dalam konferensi pers jelang pertandingan, kemarin.
“Kami sudah menganalisa tim Persita dengan cukup mendalam. Mereka adalah tim yang, seperti yang sudah saya katakan, berkembang cukup pesat di kompetisi. Kami sangat termotivasi untuk pertandingan besok. Terima kasih,” tambahnya.
BACA JUGA:Klub-klub Liga Inggris sudah Tahu Calon Lawan Mereka di 16 Besar Liga Champions