Tancap Gas sejak Awal Pertandingan, Bandung bjb Tandamata Gunduli Tuan Rumah Medan Falcons
Setter Bandung BJB Tandamata Tiara Ariance Ratna Sanger (16) berteriak kegirangan usai timnya mencetak poin dalam kemenangan 3-0 atas Medan Falcons dalam lanjutan Proliga 2026, Jumat, 16 Januari 2026, di GOR Voli Indoor Sumut Sport Center, Deli Serdang, S--Dok PBVSI
JAKARTA, Weradio.co.id - Mengandalkan koordinasi apik antara setter lokal dan duet legiun asing, tim putri Bandung bjb Tandamata berhasil menggunduli tuan rumah Medan Falcons 3-0 (25-17, 25-18, 25-20). Ini kemenangan pertama Bandung bjb pada lanjutan putaran kedua seri pertama Proliga 2026 di GOR Voli Indoor Sumut Sport Center, Deli Serdang, Jumat, 16 Januari 2026.
Sejak peluit awal dibunyikan, Bandung bjb Tandamata langsung tancap gas dengan permainan agresif. Dengan mengandalkan koordinasi apik antara setter Tiara Ariance Ratna Sanger dan duo outside hitter asingl, Sonaly Cidrao serta Anastasia Guerra, Bandung bjb terus mendikte permainan.
Medan Falcons yang menurunkan komposisi terbaiknya, termasuk Maya Indri, Pascalina Mahuze, dan duo asing Dell Palomita serta Vi Thi Nhu Quynh, tampak kesulitan keluar dari tekanan. Game pertama berakhir dengan keunggulan telak Bandung bjb, 25-17.
Memasuki gane kedua, pertandingan sempat memanas. Medan Falcons mencoba bangkit dan memberikan perlawanan yang membuat skor sempat imbang 8-8.
BACA JUGA:Meski Permainannya belum Sempurna Gresik Phonska Berhasil Jinakkan Popsivo Polwan
Namun, ketenangan opposite hitter Calista Maya dan efektivitas serangan Anastasia Guerra kembali merobek pertahanan tuan rumah. Bandung bjb berhasil menjauh hingga skor 17-10.
Meski ribuan pendukung di Sumut Sport Center terus memberikan dukungan moril, para pemain Medan Falcons tetap harus merelakan game ini dengan kekalahan 18-25.
Kalah di dua game awal, Medan Falcons mencoba bermain lebih lepas. Strategi ini sempat membuahkan hasil saat Falcons unggul tipis 9-7.
Namun, mental pemain Bandung bjb berbicara. Melalui aksi gemilang Sonaly Cidrao, mereka menyamakan kedudukan 10-10 dan, bahkan, berbalik unggul.
BACA JUGA:Pertahanan dan Servis Lemah, Medan Falcons Gagal Penuhi Ambisi, Kalah dari Garuda Jaya 1-3
Drama sempat terjadi saat Falcons menipiskan jarak menjadi 19-20 setelah time out yang diambil Pelatih Medan Falcons Marcos Sugiyama.
Namun, kematangan Shintia Alivia Mauludina dan kawan-kawan di poin-poin kritis memastikan kemenangan Bandung bjb dengan skor akhir 25-20.
Pelatih Bandung bjb Risco Herlambang mengatakan, sesuai dengan prediksi dia melihat secara head to head pemain seimbang.
"Walaupun sebenarnya mereka kan juga ada beberapa pemain yang merupakan pemain nasional. Tapi mungkin secara pengalaman, masih unggul kami," ujar Risco dalam siaran pers yang diterima Weradio.co.id.