Samakta Mitra dan NEC Indonesia Luncurkan Smart City Command Center di Deltamas
Smart City Command Center-Weradio.co.id-NEC Indonesia
JAKARTA, Weradio.co.id - PT Samakta Mitra bersama NEC Indonesia resmi meluncurkan Smart City Command Center di kawasan Greenland International Industrial Center (GIIC), Kota Deltamas, sebagai upaya mendorong transformasi digital dan meningkatkan efektivitas pengelolaan kawasan industri melalui pemanfaatan teknologi Internet of Things (IoT) dan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI).
PT Samakta Mitra merupakan penyedia solusi teknologi informasi dan anak usaha Sinar Mas Land. Kolaborasi ini dilakukan untuk menjawab meningkatnya kompleksitas operasional kawasan industri serta tuntutan daya saing global yang semakin ketat.
Sistem pemantauan terintegrasi dinilai mampu meningkatkan efisiensi operasional, memperkuat keamanan, serta mendukung pengambilan keputusan berbasis data secara real time.
Smart City Command Center di Kawasan Industri Deltamas berfungsi sebagai pusat pemantauan dan pengendalian terpadu yang memberikan visibilitas menyeluruh terhadap aktivitas lapangan.
BACA JUGA:Ini Reaksi Hansi Flick tentang Kontroversi Wasit setelah Kekalahan Barcelona dari Real Sociedad
Pusat kendali ini mengintegrasikan data dari jaringan kamera CCTV, sistem manajemen lalu lintas, serta sensor lingkungan untuk menampilkan kondisi kawasan secara komprehensif dan akurat. Dengan sistem tersebut, pengambilan keputusan, baik untuk operasional harian maupun penanganan kondisi darurat, dapat dilakukan secara cepat, terstandar, dan berbasis data.
Fitur utama yang dihadirkan meliputi pemantauan keamanan, pengaturan lalu lintas internal kawasan, serta sistem peringatan dini terhadap potensi bencana seperti banjir dan longsor. Pendekatan ini diharapkan mampu menciptakan lingkungan industri yang aman, tertib, dan berkelanjutan.
CEO of Technology Advisory and Business Sinar Mas Land, Irvan Yasni, mengatakan kolaborasi dengan NEC Indonesia merupakan langkah strategis dalam memperkuat pengelolaan kawasan industri Deltamas agar lebih modern, aman, dan berkelanjutan.
“Smart City Command Center diharapkan dapat mempercepat transformasi digital kawasan industri dan meningkatkan kesiapan dalam menghadapi kebutuhan industri di masa depan. Solusi ini tidak hanya mengintegrasikan data CCTV, tetapi juga mendukung pemantauan lalu lintas, deteksi potensi bahaya, serta mitigasi risiko bencana. Dengan sistem peringatan dini dan analitik berbasis data, pengelola kawasan dapat merespons potensi gangguan operasional secara lebih proaktif,” ujar Irvan dalam keterangan resmi yang diterima Weradio.co.id, Senin, 19 Januari 2026.
Sementara itu, Operations Director Kota Deltamas, Tommy Satriotomo, menilai kawasan industri saat ini menghadapi tantangan yang semakin kompleks, mulai dari menjaga keamanan tenant hingga memastikan kelancaran operasional di area yang luas dan beragam.
“Digital readiness bukan lagi pilihan, melainkan kebutuhan. Smart City Command Center menjadi fondasi digital penting bagi Kawasan Industri Deltamas untuk meningkatkan keselamatan, efisiensi, dan daya saing jangka panjang melalui pengambilan keputusan berbasis data dan pemantauan cerdas terintegrasi,” katanya.
Presiden Direktur NEC Indonesia, Joji Yamamoto, menambahkan, penerapan Smart City Command Center memungkinkan respons yang lebih cepat dan efisien melalui visualisasi berbasis IoT dan AI. Ke depan, NEC juga akan memperkuat sistem ini dengan solusi keamanan siber untuk menjaga keandalan operasional di tengah risiko industri 4.0 yang terus berkembang.
“Keamanan digital menjadi elemen penting agar sistem canggih ini memiliki nilai jangka panjang. NEC berkomitmen mendukung terwujudnya kawasan industri yang modern, aman, dan berkelanjutan, di mana inovasi dan keamanan berjalan beriringan,” ujarnya.